Ciri-ciri umum virus meliputi ukuran, bentuk, dan struktur. Penjelasannya adalah sebagai berikut:
Ukuran Virus
Virus memiliki ukuran yang sangat kecil yaitu berkisar antara 23-300 milimikron. Virus yang berukuran 25 milimikron misalnya saja virus penyebab polio. Virus yang berukuran 100 milimikron misalnya Bacteriofage atau virus T. Bacteriofage atau virus T merupakan jenis virus yang menyerang bakteri. Sedangkan virus yang berukuran 300 milimikron yaitu TMV (Tobacco Mosaic Virus) (Sumarsih, 2003).
Bentuk Virus
Virus memiliki bentuk yang bervariasi. Virus ada yang berbentuk oval misalnya virus rabies (Rabiez virus), virus yang berbentuk bulat misalnya virus influenza (Influenza virus), dan HIV penyebab AIDS. Virus berbentuk batang misalnya saja TMV (Tobacco Mosaic Virus). Sedangkan virus yang seperti huruf T misalnya saja Bacteriofage (Pratiwi, 2008).
Gambar 3. Macam-macam Bentuk Virus (Campbell, 2000)
Keterangan gambar di atas yaitu, a) virus mosaik tembakau memiliki kapsid heliks dengan bentuk keseluruhan seperti batang yang kaku, b) Adenovirus memiliki kapsid polyhedral, c) virus influenza memiliki selubung luar yang memiliki spika glikoprotein, d) Bagteriofage merupakan virus yang memiliki bentuk seperti huruf T.
Struktur Virus
Virus bukanlah sel, virus tidak memiliki inti sel, sitoplasma, dan membran sel, tetapi virus memiliki kapsid sebagai pelindung luar serta asam nukleat. Virus merupakan partikel yang disebut virion yaitu seluruh partikel virus yang lengkap kapsid dan asam nukleatnya, sebagai contoh struktur Bakteriofage (Virus T). Bakteriofage terbagi atas bagian kepala dan bagian ekor. Bagian kepala terbungkus oleh selubung dari protein yang disebut kapsid, kapsid tersebut berfungsi sebagai pelindung materi genetik berupa DNA atau RNA (Pelczar dan Chan, 1986).
Setiap jenis virus hanya memiliki satu materi genetik, yaitu DNA saja atau RNA saja. Virus yang memiliki DNA terdapat dua jenis yaitu DNA rantai tunggal dan DNA rantai ganda (double helix), sedangkan virus yang memiliki RNA hanya berantai tunggal (Pelczar dan Chan, 1986).
Setiap jenis virus hanya memiliki satu materi genetik, yaitu DNA saja atau RNA saja. Virus yang memiliki DNA terdapat dua jenis yaitu DNA rantai tunggal dan DNA rantai ganda (double helix), sedangkan virus yang memiliki RNA hanya berantai tunggal (Pelczar dan Chan, 1986).
Gambar 4. Struktur Bakteriofage (virus T) (Campbell, 2000)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar